Kagetnews | Indramayu – Pembangunan infrastruktur jalan rabat beton di Blok Pecantilan, desa Pagirikan, kecamatan Pasekan, mendapat sambutan positif dari warga setempat. Masyarakat mengapresiasi langkah pemerintah kabupaten yang telah merealisasikan pembangunan tersebut melalui anggaran APBD Kabupaten Indramayu tahun 2025.
Sebelumnya, jalan di wilayah itu dalam kondisi rusak dan sulit dilalui, terutama saat musim hujan. Namun kini, permukaan jalan yang telah dibetonisasi membuat akses antarpermukiman dan area pertanian menjadi lebih lancar.
Salah satu warga, Sutarman (47), mengungkapkan rasa syukur dan terima kasihnya kepada pemerintah atas perbaikan jalan tersebut.
“Sebelumnya jalan dalam kondisi rusak dan terjal, alhamdulillah sekarang sudah bagus dan nyaman. Kami sangat berterima kasih karena jalan ini benar-benar bermanfaat untuk warga,” ujarnya, Kamis (6/11/2025).

Kepala Desa Pagirikan, H. Mustofa Syahid melalui bekel Warli, menyampaikan bahwa pembangunan rabat beton ini merupakan bagian dari upaya peningkatan infrastruktur dasar di tingkat desa. Menurutnya, perhatian pemerintah kabupaten terhadap pembangunan jalan di wilayahnya sangat dirasakan manfaatnya oleh masyarakat.
“Kami bersyukur karena pembangunan ini terealisasi dengan baik. Jalan rabat beton di Blok Pecantilan sangat membantu mobilitas warga, terutama petani dan pelaku usaha kecil,” katanya.
Ia juga mengimbau masyarakat agar turut menjaga dan merawat hasil pembangunan agar manfaatnya bisa bertahan lama. Pemerintah kabupaten dan pemerintah desa, lanjutnya, berkomitmen untuk terus mendorong pemerataan pembangunan infrastruktur di seluruh wilayah Pagirikan.
Warga berharap, program pembangunan serupa dapat berlanjut ke blok lain yang masih membutuhkan perbaikan jalan. Mereka menilai, keberhasilan pembangunan di Blok Pecantilan menjadi bukti nyata sinergi antara pemerintah daerah dan masyarakat dalam meningkatkan kesejahteraan desa.
Dengan rampungnya proyek rabat beton ini, kondisi lingkungan di Blok Pecantilan kini tampak lebih tertata dan bersih. Akses jalan yang lebih baik turut mendorong semangat warga untuk menjaga kebersihan serta mendukung kemajuan desa Pagirikan secara berkelanjutan.
Warga juga mengucapkan terima kasih kepada Bupati Indramayu, Lucky Hakim dan selalu mendukung program-program dari pemerintah kabupaten Indramayu. (LS)





















