Polres Indramayu Sosialisasikan Kedisiplinan Berlalu Lintas di SMK Sayid Sabiq Indramayu

Foto bersama pasca sosialisasi Operasi Keselamatan Lodaya 2023 di SMK Sayid Sabiq Indramayu (16/02).

Bagikan

Kagetnews | Indramayu – Unit Keamanan dan Keselamatan (Kamsel) Satuan Lalu Lintas Polres Indramayu lakukan sosialisasi ketertiban pengendara dan pengguna jalan melalui Operasi Keselamatan Lodaya 2023, kepada siswa siswi SMK Sayid Sabiq Indramayu (16/02/2023).

Bertempat di Masjid At-Tarbiah yang ada di lingkungan Yayasan Sayid Sabiq Indramayu, Anggota Kepolisian Polres Indramayu lakukan edukasi dan sosialisasi Operasi Keselamatan Lodaya 2023.

Siswa SMK Sayid Sabiq Indramayu mengikuti Sosialisasi Keselamatan Lodaya dari Polres Indramayu.

Pada kesempatan itu, pihak Kepolisian menyampaikan, kepada para siswa untuk mentaati serta mematuhi tata tertib berlalu lintas saat sedang berkendara, agar terhindar dari hal-hal yang tidak diinginkan seperti kecelakaan lalu lintas.

“Kami di sini sedang melakukan sosialisasi operasi keselamatan kepada siswa siswi serta jajaran Guru SMK Sayid Sabiq Indramayu,” ucap Dartam selaku Kanit Kamsel Sat Lantas Polres Indramayu.

Sementara itu, Kepala Sekolah SMK Sayid Sabiq Indramayu, Silvy Ima Khumaeroh, S. Psi. menyambut baik kedatangan anggota Kepolisian dari Polres Indramayu.

“Sosialisasi Operasi Keselamatan Lodaya ini sangat bagus, karena memberikan edukasi kepada para siswa ketika sedang berkendara,” tutur Silvy.

Dia melanjutkan, dengan dilakukannya sosialisasi, para siswa kini mengetahui betapa pentingnya mematuhi aturan maupun tata tertib berlalu lintas.

“Saya ucapkan terima kasih banyak kepada Bapak Polisi yang datang, karena sudah turut membantu kami para Ibu Bapak guru dalam menasehati para siswa tentang pentingnya keselamatan berkendara, ” pungkas Silvy.

Dari sosialisasi Operasi Keselamatan Lodaya 2023, diharapkan kedepannya tidak terjadi lagi kecelakaan dan pelanggaran lalu lintas dikalangan pelajar.*** (Muhamad)

Sekolah SMK di Sayid Sabiq Indramayu aja.

Berita lainnya