Kagetnews | Bogor – Sepekan sudah bulan ramadan berlangsung, ‘ngabuburit’ menjadi salah satu kegiatan yang identik saat bulan puasa. Ini adalah tradisi menunggu buka puasa yang biasanya diisi dengan kegiatan berburu takjil, berolahraga, jalan-jalan, maupun sekedar berkumpul dengan teman atau keluarga.
Bagi yang berdomisili di Ciampea Kabupaten Bogor, ada salah satu lokasi yang bisa dikunjungi saat ‘ngabuburit’ yakni perumahan Puri araya. Merupakan destinasi yang berbeda di Kabupaten Bogor. Cikampak ini menyuguhkan beragam takjil, baik itu makanan maupun minuman. Selain itu tak jarang juga Perumahan Puri Araya Cikampak dijadikan tempat untuk berolahraga.
Potret lapak pedagang takjil yang berada di Puri Araya Cikampak, 17/03/2024. (Arif/Istimewa)
Sari (58) salah satu pemburu takjil. Ibu bersama anaknya dari Desa cibadak membeli takjil di kawasan Puri Araya (17/03/2024).
“Saya bareng sama anak ‘ngabuburit’ nya itu memang ke Puri Araya untuk mencari bukaan puasa, anak ku suka gorengan dan makanan disana,” Ujarnya
Selain sari banyak juga pengunjung lainnya yang bertujuan sama ketika datang ke kawasan Puri Araya, yakni berburu takjil. Bagi yang ingin datang ke lokasi sebaiknya sebelum jam 5 sore, dikarenakan banyak makanan maupun minuman takjil yang sudah habis atau tidak lengkap lagi. *** (Arif)