Gubernur Jawa Barat Anugerahkan Penghargaan Terbaik Gapura Sri Baduga kepada Kelurahan Bojongsari

Potret Lurah Bojongsari, Riska Dwi Febriani, S.STP saat menerima piagam Penghargaan dari Gubernur Jawa Barat dalam ajang Gapura Sri Baduga 2025 (Ist).
Potret Lurah Bojongsari, Riska Dwi Febriani, S.STP saat menerima piagam Penghargaan dari Gubernur Jawa Barat dalam ajang Gapura Sri Baduga 2025 (Ist).

Bagikan

Berita Kaget | Indramayu – Kelurahan Bojongsari kecamatan Indramayu menorehkan prestasi dengan menerima penghargaan Gapura Sri Baduga dari Gubernur Jawa Barat dalam ajang Gapura Sri Baduga tingkat Kabupaten / Kota di Provinsi Jawa Barat

Penghargaan penghargaan ini diberikan sebagai bentuk apresiasi atas kinerja, inovasi, serta komitmen Kelurahan Bojongsari dalam mendukung program pembangunan daerah dan peningkatan pelayanan kepada masyarakat.

Penghargaan tersebut diserahkan dalam sebuah acara resmi yang diselenggarakan oleh DPM-Desa Provinsi Jawa Barat.

Keputusan Gubernur Jawa Barat nomor : Kep.043/PMD.01.02-BIBDES/2025 tentang penetapan Desa dan Kelurahan yang berkinerja terbaik dalam pelaksanaan anugerah Gapura Sri Baduga tingkat Provinsi Jawa Barat Tahun 2025.

Kelurahan Bojongsari mendapat piagam penghargaan terbaik serta program stimulus kegiatan atau bantuan keuangan sebesar Rp. 1.000.000.000,- ( satu miliar rupiah ).

Kelurahan Bojongsari dapat Piagam Penghargaan kinerja terbaik oleh Gubernur Jawa Barat 2025

Gapura Sri Baduga merupakan penghargaan yang diberikan kepada kelurahan dan desa yang dinilai berhasil menunjukkan pencapaian positif dalam tata kelola pemerintahan, pemberdayaan masyarakat, serta pelaksanaan program pembangunan yang berkelanjutan.

Lurah Bojongsari, Riska Dwi Febriani, S.STP menyampaikan rasa syukur dan terima kasih atas penghargaan yang diterima. Menurutnya, capaian ini merupakan hasil kerja keras seluruh perangkat kelurahan serta dukungan dan partisipasi aktif masyarakat Bojongsari.

“Penghargaan Gapura Sri Baduga ini menjadi motivasi bagi kami untuk terus meningkatkan kualitas pelayanan publik dan memperkuat sinergi dengan masyarakat,” ujarnya.

Ia juga menegaskan bahwa keberhasilan tersebut tidak lepas dari kolaborasi yang baik antara pemerintah kelurahan, lembaga kemasyarakatan, serta unsur masyarakat dalam menjaga kondusivitas dan mendorong pembangunan di wilayah Bojongsari, Selasa (06/01/2026).

Pemerintah Provinsi Jawa Barat berharap penghargaan ini dapat menjadi pemicu bagi kelurahan lain untuk terus berinovasi dan meningkatkan kinerja demi terwujudnya pelayanan publik yang optimal dan kesejahteraan masyarakat.

Dengan diraihnya Penghargaan Gapura Sri Baduga, Kelurahan Bojongsari semakin mengukuhkan diri sebagai kelurahan yang berprestasi dan berkomitmen dalam mendukung visi pembangunan Jawa Barat yang maju dan berdaya saing. (LS)

Berita lainnya