Mahasiswa UNPAM Serang Gelar Edukasi Pencegahan Kekerasan Seksual di SMA Nurul Islam

Potret Mahasiswa UNPAM Berikan Edukasi di SMA Nurul Islam, 27/11/2025 (Ist).
Potret Mahasiswa UNPAM Berikan Edukasi di SMA Nurul Islam, 27/11/2025 (Ist).

Bagikan

Kagetnews | Serang — Lima mahasiswa Program Studi Ilmu Pemerintahan Universitas Pamulang (UNPAM) Serang memberikan edukasi pencegahan kenakalan remaja dan kekerasan seksual kepada siswa SMA Nurul Islam Kota Serang, Kamis (27/11/2025). Kegiatan ini mengusung tema “Penguatan Peran Pelajar dalam Menangkal Kenakalan Remaja dan Kekerasan Seksual”.

Ketua pelaksana, Mochamad Naufal Arul A., bersama empat anggota lainnya menyampaikan materi terkait kenakalan remaja, pelecehan seksual, dan bentuk kekerasan yang kerap terjadi di lingkungan sekolah. Edukasi diberikan melalui penyampaian materi, diskusi, dan sesi tanya jawab.

Kepala SMA Nurul Islam, Evi Apriani, S.H., M.Pd., mengatakan kegiatan tersebut penting untuk meningkatkan kewaspadaan pelajar. Ia menyebut kasus kekerasan seksual di Kota Serang terus meningkat, dengan lebih dari 60 laporan pada 2024–2025. Di tingkat Provinsi Banten, kasus kekerasan terhadap perempuan dan anak tercatat mencapai ratusan hingga lebih dari seribu per tahun.

Kegiatan ini turut didukung brand kecantikan Wardah sebagai mitra kampanye pencegahan kekerasan seksual. Sepanjang kegiatan, para siswa aktif berdiskusi dan mengajukan pertanyaan mengenai cara mengenali tanda bahaya serta langkah yang harus dilakukan ketika menemukan potensi kekerasan.

Arul menyatakan kegiatan tersebut merupakan implementasi Tri Dharma Perguruan Tinggi. Ia menegaskan pentingnya penguatan peran pelajar dalam menciptakan lingkungan yang aman.

“Pelajar harus dibekali pemahaman, keberanian, dan kemampuan membaca situasi. Pencegahan dimulai dari mereka sendiri sebagai bagian dari komunitas sekolah,” ujarnya.

Lebih lanjut, kegiatan ditutup dengan komitmen bersama antara mahasiswa, pihak sekolah, dan para siswa untuk mencegah segala bentuk kekerasan di sekolah. (R)

Berita lainnya